Rabu, 03 Agustus 2011

Mewaspadai Syaithan Musuh yang Tersembunyi

Judul: Mewaspadai Syaithan Musuh yang Tersembunyi
Terjemah: Inqadz Al-Muslimin min Waswasah Al-Jinn Wasy Syayathin
Penulis: Syaikh Muhammad bin Abdullah Al-Imam
Penerbit: Cahaya Tauhid Press (GemaIlmu.Com, Gema-Ilmu.Com)
Ukuran: buku sedang, 14,5 x 20,5 cm, 220 hal, doff, soft cover, shrink
Harga: Rp 25.000
Harga Di sini: Rp 20.000
Disc: 20 %

Sesungguhnya nenek moyang jin yaitu Iblis laknatullah telah mengumumkan permusuhan yang nyata dengan manusia. Dia bersumpah di hadapan Allah:
"Sesungguhnya jika Engkau memberi tangguh kepadaku sampai hari kiamat, niscaya benar-benar akan aku sesatkan keturunannya (Adam), kecuali sebahagian kecil." (QS. Al-Isra': 62)
Maka dia pun diberi tangguh –dipanjangkan umurnya- hingga hari kiamat. Dia kerahkan bala tentaranya, merekrut syaithan-syaithan dari kalangan jin maupun manusia demi melancarkan upayanya untuk membisikkan kesesatan dalam dada-dada manusia.
Perbuatan durhaka pada orang tua, perceraian suami istri, perzinaan, dan berbagai kemaksiatan, pembunuhan, hingga kesyirikan adalah di antara bukti maker mereka. Tidak ada yang selamat dari maker mereka kecuali orang-orang yang ikhlas yang dijaga oleh Allah.
Kondisi ini menjadi semakin parah tatkala seseorang lalai dari berdzikir kepada Allah, juga sebab syaithan-syaithan itu mampu melihat kita sementara mayoritas kita tidak mampu melihat mereka.
Maka mengenali sedari dini bisikan-bisikan jahat musuh yang tersembunyi ini, kemudian bersegera melawannya disertai permoonan perlindungan kepada Allah adalah jalan menuju keselmatan. Sedangkan menerima bisikan mereka dan memperturutkan hawa nafsu, sama halnya melemparkan diri dalam kebinasaan.
Hanya Allahlah tempat meminta perlindungan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar