Keberhasilan setiap usaha tak lepas dari peranan doa karena di sana ada pengharapan dan keinginan agar semua yang dilakukan menuai keberhasilan, sekuat apapun amalan tanpa adanya doa mustahil akan berhasil walaupun doa tidak secara langsung diucapkan dengan kondisi khusus, akan tetapi keyakinan dan angan-angan tercapainya usaha terbersit dalam hati dengan prasangka baik melahirkan sebuah harapan.
Terlebih lagi jika doa dilakukan secara khusus dengan memanfaatkan waktu-waktu tertentu dan dengan lafal-lafal yang sudah dituntunkan dalam syariat akan mendatangkan dua keuntungan, keuntungan pertama Anda akan mendapatkan pahala karena mencontoh sunnah, dan keuntungan kedua Anda akan dikabulkan doa yang akan menyebabkan rasa bahagia dalam diri Anda, jika doa terkabul di dunia itulah yang selalu diangan-angankan setiap hamba, akan tetapi jika doa tidak terkabul maka akan Anda dapatkan di akhirat kelak karena Allah Subhanahu wa Ta’ala memiliki rahasia mengapa doa Anda tidak segera dikabulkan, bisa jadi jika Anda dikabulkan doa menjadikan Anda semakin jauh dari rahmat Allah atau Anda akan mendapat ganti yang lebih baik dari yang diminta.
Itulah peranan doa yang tidak bisa lepas dari setiap hamba, maka sudah seharusnya bagi setiap muslim untuk selalu berdoa disetiap kesempatan dengan lafal doa yang terkandung dalam buku ini karena doa-doa tersebut pernah diucapkan oleh para nabi dan rasul, serta orang-orang shalih dan telah terbukti memberikan manfaat dunia dan akhirat. Berbeda dengan buku-buku doa kebanyakan yang tidak jelas asal-usulnya walaupun memiliki makna dan lafal yang bagus belum tentu mendatangkan kebaikan bagi orang yang berdoa, lalu bagaimana lagi dengan amalan doa yang ditambahi dengan berbagai perbuatan yang tidak ada contohnya dari Rasulullah Shalallahu’alaihi wa Sallam. Bila berdoa dengannya kemudian berhasil bukan karena doa tersebut diridhai Allah Subhanahu wa Ta’ala akan tetapi keberhasilan tersebut ada sebab-sebab lain. Untuk itulah sudah seharusnya bagi Anda ketika berdoa berharap kebaikan dan keridhaan Allah Subhanahu wa Ta’ala dengan lafal-lafal doa yang disyariatkan dengan kumpulan lafal doa dalam buku ini.
Judul: Ensiklopedi Doa dan Dzikir Dalam al Qur'an dan Sunnah
Penyusun : Sa'id bin Ali bin Wahf al Qahtani
Penerbit : Gema Ilmu Yogyakarta
Ukuran :8,5X12cm
Berat:100gram
Kunjungi toko online gema ilmu untuk mendapatkan harga istimewa.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar