Sabtu, 21 Maret 2015

Islam Itu Mulia

Sedang dalam proses cetak...
Islam adalah satu-satunya agama termulia dan agung seabgai penengah antara yang berlebih-lebihan dan yang meremehkan, merekalah yahudi dan nashrani dengan keyakinannya menyimpang dari ajaran para nabi dan rasul yang diutus Allah Subhanahu wa Ta’ala, karena sikap berlebih-lebihan dan peremehan ini menjadikan mereka sesat dan menyesatkan generasi setelahnya, hingga datangnya ajaran yang dibawa oleh Rasulullah Shalallahu’alaihi wa Sallam untuk memperbaiki keadaan mereka, namun hanya sebagian dari mereka yang mendapat hidayah.
Kemuliaan ajaran islam sebenarnya diakui oleh mereka, akan tetapi karena sikap fanatik telah menghalangi mereka untuk mengenal kebenaran ini, demikian juga sebagian kaum muslimin sendiri ada yang meniru pola pikir mereka dengan menolak kebenaran jika bukan dari golongannya atau yang menyampaikan bukan dari orang-orang yang mereka kenal. Sedikit demi sedikit keyakinan yang haq ini mulai terkikis dengan banyaknya propa ganda musuh-musuh islam dari luar dan dalam dengan memberikan gambaran ajaran islam dan keras, kaku dan tidak mengenal peradaban, padahal jika ditelusuri pokok-pokok ilmu pengetahuan yang mereka agungkan berasal dari ajaran islam. Benarkan demikian prasangka mereka tentang ajaran islam ini.
Risalah yang ditulis oleh Asy Syaikh Abdul Aziz ibn Abdullah ibn Baz menjawab semua kerancuan pemahaman tentang ajaran islam yang mulia ini dengan membawakan dalil-dalil dari al Qur’an dan hadits semua beliau paparkan dengan gamblang tanpa ada keraguan di dalamnya. Jika Anda ingin mengetahui berbagai rahasia dalam ajaran islam, buku ini akan menuntun Anda untuk mengetahui kemuliaan ajaran islam dibanding agama yang lain di dunia ini dan tak mungkin bisa disamakan atau sebanding dengan ajaran manapun.

 Pembahasan penting dalam buku ini mencakup:

  • Keutamaan islam
  • Wajibnya masuk ke dalam ajaran islam
  • Tafsir/penjelasan makna islam
  • Penjelasan/tafsir firman Allah Subhanahu wa Ta’ala (QS. Ali Imran: 85)
  • Kewajiban untuk mencukupkan diri dengan mengikuti al Qur’an
  • Seruan-seruan yang menyimpang dari islam
  • Wajibnya masuk islam secara kaffah
  • Bid’ah lebih bahaya dari dosa besar
  • Allah Subhanahu wa Ta’ala menghalangi pelaku bid’ah dari taubat
  • Penjelasan/tafsir (QS. Ali Imran: 65)
  • Penjelasan/tafsir (QS. Ar Ruum:30)
  • Keterasingan islam dan keutamaan orang-orang yang terasing
  • Peringatan dari bid’ah

Judul: Islam Itu Mulia
Penyusun : Asy Syaikh Abdul Aziz bin Abdullah bin Baz
Penerbit : Pustaka Salafiyah
Ukuran : 12 x 18 cm, 138 halaman
Berat: kurang lebih 100gram
Kunjungi toko online gema ilmu untuk mendapatkan harga istimewa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar